You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Fasilitas Hutan Kota Srengseng Akan Diperbaiki
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan melakukan perbaikan dan pemeliharaan fasilitas Hutan Kota Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat. Perbaikan tersebut berupa rehab total kantor yang berada di hutan kota tersebut dengan anggaran sebesar Rp .
photo doc - Beritajakarta.id

Fasilitas Hutan Kota Srengseng Akan Diperbaiki

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan melakukan perbaikan dan pemeliharaan fasilitas Hutan Kota Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat. Perbaikan tersebut berupa rehab total kantor yang berada di hutan kota tersebut dengan anggaran sebesar Rp 200 juta.

Tahun ini kami memang akan membenahi aset-aset milik Pemprov yang terbengkalai, bukan hanya di Hutan Kota Srengseng saja

Kepala Dinas Kelautan, Perikanan dan Ketahanan Pangan, Darjamuni mengatakan, pihaknya baru akan melakukan peremajaan sebagian fasilitas Hutan Kota Srengseng saja. Sementara untuk keseluruhannya akan dilakukan di tahun 2016 mendatang.

“Tahun ini kami memang akan membenahi aset-aset milik Pemprov DKI yang terbengkalai, bukan hanya di Hutan Kota Srengseng saja,” katanya, Kamis (5/3).

Tahun Ini, DKI Tambah 7 Hektar Hutan Kota

Pihaknya, kata Darjamuni, akan meningkatkan fasilitas yang ada di Hutan Kota Serengseng agar masyarakat dapat meningkatkan aktivitas mereka di hutan kota tersebut. Ke depan, pihaknya tidak akan mengadakan kegiatan atau acara di hutan kota tersebut karena dikhawatirkan dapat merusak ekosistem yang ada di dalamnya.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Kelautan, Perikanan dan Ketahanan Pangan, Jakarta Barat, Joko Rianto menambahkan, pihaknya akan melakukan perbaikan musala di hutan kota yang memiliki luas 15 hektare tersebut.

“Untuk musala yang ada di Hutan Kota Srengseng memang sudin yang bangun. Namun untuk pemeliharaannya, apakah ada di sudin atau dinas, ini yang akan kami koordinasikan terlebih dahulu,” katanya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Anung Siap Ikuti Prosesi Pelantikan Sebagai Gubernur DKI

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2700 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta International Stadium Resmi Jadi Markas Persija

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2249 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1684 personNurito
  4. Kebakaran di Gedung Pasar Raya Blok M Berhasil Dipadamkan

    access_time19-02-2025 remove_red_eye1054 personTiyo Surya Sakti
  5. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1023 personBudhi Firmansyah Surapati